+44(0) 1234 567 890 info@domainname.com

Jumat, 25 Mei 2012

Compare Vector design Software ala ridwanzal

Jumat, Mei 25, 2012

Share it Please

Software desain mungkin terbayang pertama kali bagi kalian adalah Cuma sekedar Adobe Photoshop…..Namun tidak kah kalian tahu bahwa setiap Jenis dan kategori yang dikeluarkan Developer Software desain memiliki fungsi dan tempat mereka masing-masing. Basis bitmap, dengan gambar yang berbasis ekstensi berikut tidak dapat mengalami perbesaran yang optimal dan akan mengalami fading/clouded apabila dilakukan perbesaran pada gambar tersebut.  Namun hal yang menarik lain adalah Software desain yang akan saya komparasi yakni dengan basis Vektor, dimana perbesaran yang kita lakukan tidak akan mengurangi kualitas photo apabila dilakukann zooming….Namun apa sajakah software desain dengan basis tersebut yang akan kita komparasikan…..

Tidak lain adalah Ai(Adobe Illustrator) dan Corel Draw. Mengapa mereka ? mungkin keduanya adalah perangkat lunak yang paling banyak digunakan dan multifungsional….dalam berbagai aspek.
Oke langsung saja pertama tama kita akan membahas Corel Draw


Corel Draw.

- Dikembangkan sejak tahun 1991 ( ane belom lahir niihh, nih sopwer udah ada)
- Sudah memasuki Versi yang ke-16 yakni yang kita kenal dengan Corel Draw Graphic Suite X5
- Mudah dalam penggunaan dibandingkan saingannya note:menurut beberapa sumber yang juga menggeluti dunia 2d desain.
- Tools dan fitur sangat lengkap mulai dari X3-X5, dimana Cuma sedikit penambahan.
- Pada CorelDraw X3 stabil dan ringan, namun pada versi ke-atas lebih banyak memakan page file.
- Terdapat kekurangan pada Mixed Color / Pencampuran warna , warna yang dihasilkan tidak sebaik pada illustrator.
- Layer Options tersembunyi,
- Kurang baik dalam pendesainan kompleks seperti live tracing
- Hasil Output pada cmyk terkadang tidak sesuai dengan saat dilakukan pendesainan.
- Banyak digunakan pada pendesainan konveksi dan percetakan, dimana coreldraw sangat eksklusif dalam hal tersebut
- Jarang digunakan dalam pendesainan webpage




Adobe Illustrator

- Diluncurkan serentak dengan Sahabat karibnya yakni Photoshop dimana disandangkan dengan teknologi bitmap dan vector
- Digunakan oleh banyak designer , logo maker, Web designer, dan berhubungan dengan pendesainan desktop/ internal computer design
- Jarang digunakan sebagai software standard dalam konveksi, cutting stiker
- Color Pallete yang sangat baik , dan hasil dalam proses kerja sama dengan pada saat proses pembuatan.
- Penggunaan layer yang lebih baik sama halnya pada photoshop,sangat baik digunakan untuk live tracing



Hmm mungkin ini adalah sedikit pengalaman penulis dalam penggunaan kedua piranti lunak diatas....
Pemahaman dan penjelasan didasarkan atas apa yang penulis alami dan pengalaman selama menggunakan kedua software ini . Jika terdapat ketidakcocokan dalam pendapat mungkin itu tergantung dari pemakai kembali dimana harus meletakkan yang terbaik..


Penulis membuat artikel berikut didasarkan atas kemampuan penulis memadukan kedua software berikut, sehingga tahu dimana kelemahan dan kelebihan masing-masing.
Sekian - by Ridwanzal = kalau keren di rate ya (y)

0 komentar:

Posting Komentar